Friday 11 November 2016

Sudah Dewasakah Aku?

Dewasa bukan lagi soal kata bijak
Tapi ke mana saja kaulangkahkan kakimu untuk berpijak
Dewasa bukan sekadar berucap
Tapi tentang ilmu dan cerita apa yang kausantap
Dewasa bukan tentang berapa umurmu
Tapi tentang apa yang kauisi untuk waktumu
Dewasa bukan berapa banyak kebaikanmu
Tapi seberapa besar dosamu yang lalu menyadarkanmu
Dewasa bukan masalah gelarmu
Tapi bagaimana masalalu menguatkan dukamu
Dewasa bukan seberapa besar gajimu
Tapi seberapa penting peranmu dalam keluargamu
Dewasa bukan siapa rekanmu
Tapi siapa kamu di mata rekanmu
Dewasa bukan perihal cinta dan pikiranmu saja
Tapi tentang hati dan ikhlasmu juga

:)

Tuesday 8 November 2016

Terlupa

Tak jarang, seorang pria lupa bahwa perempuannya rela menghabiskan waktu menunggu kepulangannya
Pria sering tak menyadari rasanya diutamakan
Pria kerap menyia-nyiakan hati; per-hati-an kecil dari kekasihnya
Ia lupa, bahwa cinta yang besar tumbuh dari hal-hal kecil yang mendasar
berkata maaf, berujar "terima kasih" pun kini terabaikan
Relakah setibamu esok tak lagi ada pelukan hangat darinya?

Tuesday 16 August 2016

10 Tips Berpikir Positif

Hola, kurindu ngebloooog. Akhir-akhir ini lagi mood swing parah.

Berpikiran positif gak cuma memiliki dampak baik untuk mood dan keadaan psikologis seseorang, tetapi juga bagi kesehatan. Anehnya, selalu berpikiran positif tentu gak bisa dilakukan semua orang. Bahkan, terkadang ada aja alasan untuk merasa pesimis, cemas, dan khawatir. huhu:(

Berikut beberapa tips untuk selalu bisa berpikiran positif setiap hari, yang saya pun sedang coba terapkan :D


1. Bersyukur
Jangan berfokus pada apa yang tidak kita miliki. Cobalah untuk mengingat hal-hal baik yang menjadi milik kita, ingatlah semua hal baik yang pernah terjadi pada kita. Bersyukur atas hidup dan menghargai apa yang kita miliki adalah peraturan pertama untuk selalu berpikir positif.



2. Pilih teman-teman yang suportif
Terkadang, pikiran negatif juga bisa menular. Untuk itu, jangan tempatkan diri kita di tengah para pengeluh. Lebih baik, pilih teman-teman yang selalu memberikan dukungan, bersemangat, dan berpikir positif setiap hari. Cepat atau lambat, kita akan merasakan energi mereka mempengaruhi semangat kita.



3. Hilangkan drama
Punya teman yang 'racun' atau selalu membuat hidup kita penuh drama? Tinggalkan mereka segera. Berada terus bersama mereka bisa membuat pikiran negatif menempel terus-menerus pada kita.



4. Ambil tanggung jawab
Ingat, kita memang tak bisa mengendalikan apa yang akan terjadi. Namun, kita selalu bisa mengendalikan pikiran, perasaan, dan tindakan kita sendiri. Jadi, ketika ada hal buruk yang terjadi, katakan pada diri: "Aku bertanggung jawab pada perasaan dan pikiranku, dan aku memutuskan untuk merasa bahagia dan tegar."



5. Ubah 'tidak bisa' menjadi 'bisa'
Ini mungkin membutuhkan latihan, namun jelas bisa berhasil jika kita rutin menerapkannya. Cobalah untuk mengubah struktur kalimat yang negatif menjadi positif. Misalkan: "Kenapa pekerjaanku berantakan?" menjadi "Hasil kerjaku kali ini memang tidak memuaskan. Tapi selanjutnya aku pasti bisa lebih baik." Jika terus diterapkan, hal ini bisa mengubah persepsi kita.



6. Berbuat baik
Berbuat baik pada orang lain bisa membawa dampak besar bagi kita. Ingat, ketika kita membantu orang lain memberikan rasa bahagia dan puas kan? Perasaan itu bisa membuat kita merasa lebih positif.



7. Lihat sisi baiknya
Setiap situasi selalu memiliki dua sisi jika kita bisa menemukannya. Untuk itu, cobalah cari sisi positif pada setiap situasi. Lebih fokus pada sisi positif sesuatu akan memberikan kekuatan besar pada diri kita untuk mengubah keadaan.



8. Istirahat
Setiap orang perlu istirahat dan menenangkan diri sesekali. Istirahat bisa saja berarti memelankan langkah ketika berjalan, merenung sejenak tentang apa yang sudah kita lakukan, serta menyegarkan pikiran dari rasa khawatir dan cemas.



9. Tentukan tujuan
Menjadi kapten bagi diri dan keinginan kita sendiri adalah suatu keharusan. Jangan mau terombang-ambing oleh pendapat orang lain mengenai diri kita. Putuskan apa yang ingin dilakukan. Tetapkan standar milik sendiri. Mengikuti jalan yang kita putuskan sendiri akan memberikan rasa percaya diri yang tinggi.



10. Tertawa
Apapun yang terjadi, jangan lupa untuk menyempatkan diri tertawa. Tertawalah pada humor, film lucu, pada lelucon yang dibuat teman atau siapa pun di sekitar kita. Tertawalah atas keingingan sendiri. Tertawa mampu meredakan stres dan mengingatkan diri untuk tidak terlalu serius ketika ada masalah.



Menerapkan 10 cara di atas secara tekun akan menjadikan orang yang selalu berpikiran positif, bahagia, dan penuh syukur. YUK! YEAY!!


Saturday 20 February 2016

selamat ulang tahun, pa!

Aku berdoa untuk seorang lelaki yang sejak kulahir telah menjadi bagian dari hidupku
Seorang lelaki yang telah mengajarkanku bagaimana mencintai-Mu
Seorang lelaki yang senantiasa hadir dalam setiap doa dan salatku
Seorang lelaki yang senantiasa meletakkan namaku dalam lantunan doanya untuk-Mu
Seorang lelaki yang hidup bukan hanya untuk dirinya sendiri, melainkan juga untukku, untuk seluruh kehidupanku
Seorang lelaki yang selalu menasehatiku untuk tetap berdiri tegar di atas kelemahan dan kekuranganku
Seorang lelaki yang terkadang membutuhkan senyumku di saat kesedihan membebani dirinya
Seorang lelaki yang senantiasa menjadikan keberadaan diriku sebagai peneguh dalam setiap perjuangannya
Seorang lelaki yang selalu menjadi pemimpinku di saat aku kehilangan arah
Seorang lelaki yang telah menjadi pahlawan bagi keluargaku
Seorang lelaki yang aku ingin tetap bisa mendampinginya ketika ia berjalan menuju jannah-Mu
dan, aku berdoa untuknya
Berikanlah kekuatan kepadanya untuk bisa melewati segala cobaan, agar ia mampu bangkit setiap kali badai menerpa
Berikanlah ia kehidupan yang mulia sehingga ia dapat memuliakan-Mu
Berikanlah ia hati yang senantiasa ikhlas dan kuat dalam menerangi setiap amanah-amanah-Mu
Berikanlah ia dada yang lapang, sehingga ia dapat sabar mendidik aku sebagai anak titipan dari Mu
Dialah ayah yang senantiasa tersenyum walaupun kepahitan tengah menerpanya, ayah yang tiada duanya, Selamat ulang tahun, Pa :)

Dariku yang senantiasa mencintai dan membanggakanmu

@ Balai Komando Kopassus, Wisuda SMA Negeri 88 Jakarta Angkatan 2009-2012

@ Smesco Tower, Wisuda Politeknik Negeri Media Kreatif Jakarta Angkatan 2012-2015